Minggu, 24 Mei 2015

Semua agama mengajarkan adanya puasa, yaitu menahan makan, minum dan hawa nafsu sampai waktu yang ditentukan. Di Islam sendiri banyak sekali jenis puasa mulai dari Puasa SUnnah hingga Puasa Wajib. Puasa di agama kita sudah diatur dalam ilmu fiqih atau syareat Islam. Tentunya perintah berpuasa memiliki tujuan tertentu dari Alloh ke pada kita semua.
Adanya perintah berpuasa baik sunnah maupun wajib dibalik itu semua memiliki banyak hikmah dan faedah baik secara jasmani dan rohani. Pada kesempatan ini penulis akan share manfaat puasa Senin Kamis untuk jasmani dan rohani kita.
Puasa Senin-Kamis adalah puasa yang dilakukan pada hari Senin & Kamis saja terkecuali pada hari tasrik. Puasa ini termasuk Ibadah Sunnah dan sering dijalankan oleh Rasululloh SAW. Namun dibalik itu semua ada manfaat besar kenapa puasa ini dilakukan pada hari Senin dan Kamis saja jika dipandang dari ilmu medis.

Manfaat Puasa Senin Kamis untuk Kesehatan dan Rohani

1. Saat ini di TV masih gencar-gencarnya teori cara diet OCD yang diluncurkan oleh Deddy Corbuzier. Secara garis besar OCD menerapkan diet dengan cara berpuasa, dengan berpuasa maka kita dapat mengontrol metabolisme kita dan kita akan tampak lebih muda.
Seorang dokter ahli asal Rusia, dr. Yuri Nikolayev menganggap puasa sebagai penemuan terbesar dalam bidang kesehatan. Puasa mampu membuat seseorang menjadi awet muda dan sehat secara fisik, mental, dan spiritual. Bahkan, sebuah lembaga di Amerika Serikat menyebutkan puasa sebagai cara terbaik untuk memperindah dan mempercantik perempuan secara alami.
2. Jika bulan Ramadhan kita melaksanakan puasa 1 bulan penuh dengan tujuan detoksifikasi dan mengistirahatkan lambung kita selama pemakaian 11 bulan. Nah kalau Puasa senin Kamis merupakan cara detoksifikasi dan pengistirahatan lambung selama 3 hari sekali dan tentunya hal tersebut sangat bagus untuk kesehatan kita apabila kita lakukan secara kontinyu.
3. Setelah kita melakukan puasa Ramadhan maka pola hidup kita akan kembali seperti semula. Untuk membatasi perilaku negatif setelah puasa Ramadhan maka perlunya kita puasa Senin Kamis untuk mengontrol emosi dan perbuatan yang negatif.
Di balik itu semua ternyata Puasa Senin Kamis memiliki Latar Belakang dan Keistimewaan yaitu:
1. Hari Senin Kamis merupakan Rentang Hari pelaporan amal baik buruk Malaikat Rokib dan Atid ke ALloh SWT:
“Sesungguhnya amal manusia itu diperlihatkan atau dilaporkan setiap hari Senin dan Kamis. Lalu ALloh mengampuni setiap muslim atau setiap mukmin, kecuali mutahajirin(dua orang saling bertikai dan tidak mau mengalah)” (H.R. Ahmad dan Sanad Shahih)
“Amalan diangkat pada hari Senin dan Kamis, maka aku menyukai jiwa ketika amalanku diangkat aku dalam keadaan berpuasa” (H.R. At-Tirmidzi dan Ibnu Majah)
2. Hari Senin dan Kamis merupakan Hari Bersejarah
“Hari Senin Kamis adalah hari istimewa karena pada hari itulah Rasulullah dilahirkan, menjadi rasul dan mendapat wahyu” (H.R. Bukhari).
Nah itulah beberapa manfaat dan hikmah di balik puasa Senin dan Kamis, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar